Portal Berita

KECELAKAAN DI MANDREHE BARAT 1 ORANG MENINGGAL DUNIA

0

Selasa (30/05/2017) sekira pukul 16.00 wib telah terjadi kecelakaan lalu lintas di Jalan Umum Jalan arah Sirombu menuju Mandrehe tepatnya di Desa Ononamolo III Kec.Mandrehe Barat antara 1 unit mobil mitsubishi / L 300 warna hitam No. Plat Bb 8007 UA kontra dengan 1 unit sepeda motor Honda Beat warna putih Hijau No. Pol BB 2197 UB,

Kapala unit Kecelakaan Sat Lantas Polres Nias Ipda Hendrik syahputra  menjelaskan bahwa  kronologis terjadinya kecelakaan tersebut adalah berawal dari 1 unit mobil Mitsubishi / L 300 warna hitam Nopol. BB.8007 UA datang dari arah Kec. Sirombu menuju arah Kec. Mandrehe tepatnya di Desa Ononamolo III Kec.Mandrehe Barat mobil tersebut remnya tiba tiba blong pada jalan rusak bergelombang dan kemudian hendak menghindari 1 unit mobil Truk yang menuju arah Sirombu, setelah menghindari mobil Truk tersebut   kemudian menghindari 1 unit sepeda motor yang berada di depannya dan membanting setir ke kanan sehingga menabrak 1 unit sepeda motor Honda Beat warna putih Hijau No. POL BB 2197 UB yang berjalan dari arah Kec. Mandrehe menuju Kec. Sirombu ( berlawanan arah) yang dikendarai EZ, EZ (pengemudi) terlempar ke semak-semak mengakibatkan  kelingking kaki kanan dan  tulang rusuk kanan patah, Arlan Gibran (boncengan) terjatuh dekat sepeda motor mengakibatkan punggung lecet, kepala sebelah kiri lecet dan SD (boncengan kedua) terjatuh di dekat sepeda motor, mengalami luka-luka dan kemudian dibawa ke klinik Berkat dan  meninggal dunia. Personil Unit Laka Lantas mendatangi TKP  dan melakukan olah TKP. Memintai keterangan  dan mengamankan Barang Bukti untuk dilakukan Proses Sidik,   PT. Jasaraharja bersama Personil  Sat Lantas melayat kerumah Duka dan memberikan Santunan. guna mendapatkan santunan.

Leave A Reply

Your email address will not be published.

nineteen − 16 =